Sosialisasi Skema Riset dan Pengabdian Masyarakat 2024

WebPsi, JAKARTA —Silakan berlomba-lomba dalam pengajuan penelitian“, demikian arahan Dekan Fakultas Pendidikan Psikologi Universitas Negeri Jakarta (FPPsi UNJ), Prof.Dr. Yufiarti, M.Si pada pembukaan sosialisasi skema riset dan pengabdian masyarakat tahun 2024 di Aula lantai 1, Gedung FPPsi, Halimun, Jakarta Selatan. Sosialisasi ini diselenggarakan oleh FPPsi UNJ pada Jumat (19/1/2024) bekerja sama dengan Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM).

Setelah prakata yang disampaikan oleh Wakil Dekan Bidang Akademik, Dr. Gumgum Gumelar Fajar Rakhman, M.Si, sosialisasi dimulai dengan paparan panduan riset dan pengabdian masyarakat tahun 2024 oleh Sekretaris LPPM UNJ, Dr. Phill. Zarina Akbar, M.Psi., Psikolog. Di sini, beliau menyampaikan bahwa panduan 2024 banyak perbedaannya dengan tahun-tahun sebelumnya. Salah satu perbedaannya adalah setiap proposal riset dan pengabdian masyarakat yang diunggah harus disertai dengan hasil Self Assessment Ethics. Kemudian disusul paparan tentang skema pengabdian masyarakat yang disampaikan oleh Staf Data dan Informasi LPPM UNJ, Ari Apriyansa, M.Pd dan Pradibto Aji, S.Kom. Untuk teknis pembaharuan data portal dipaparkan oleh Staf Data dan Informasi LPPM UNJ, Kuntur Jalassuad, S.Pd. Paparan secara umum kemudian disampaikan oleh Ketua LPPM UNJ, Prof. Dr. Iwan Sugihartono, M.Si. Kemudian dilanjutkan sesi tanya jawab dari audiens dan kegiatan berakhir sekitar hampir pukul 12.00 WIB siang.

[sf/sf]