Sembilan Mahasiswa Magister Sains Psikologi UNJ Menjalani Sidang Seminar Proposal Perdana

WebPsi, JAKARTA — Dalam dua hari ini, dimulai dari 20 Desember 2023, sembilan mahasiswa Magister Sains Psikologi Universitas Negeri Jakarta menjalankan seminar proposal. Kegiatan yang berlangsung di Gedung Dewi Sartika lantai 7 ruang 708 merupakan tahapan kedua (setelah sebelumnya dilaksanakan kolokium) dari keseluruhan proses penyelesaian tugas akhir yang wajib dilalui mahasiswa untuk memperoleh gelar magister sainsnya. Seminar proposal yang tepat dimulai pukul 08.00 WIB ini, di hari pertama terbagi ke dalam 5 sesi dan di hari kedua 4 sesi. Dimana setiap sesinya memakan waktu selama 1 jam, dengan rincian 10 menit untuk mempresentasikan proposal penelitian dan 50 menit sisanya untuk kebutuhan tanya jawab. Seminar proposal ini bersifat terbuka terbatas atau dapat dihadiri oleh mahasiswa Magister Sains Psikologi UNJ lainnya. Menariknya lagi, tema penelitian yang dipresentasikan pun beragam. Hal ini seperti yang disampaikan oleh Koordinator Program Studi Magister Sains Psikologi UNJ, Herdiyan Maulana, PhD.

“Sidang sempro (red: seminar proposal) perdana S2 Magister Sains Psikologi diikuti oleh 9 orang mahasiswa dengan tema penelitian yang beragam. Semoga sempro membantu mahasiswa dalam mempersiapkan proses penelitian yang baik dan lancar serta diharapkan selesai tepat waktu” kata Herdiyan Maulana, PhD dalam kesempatan berbeda melalui media whatsapp pada Kamis (21/12/2023)

[sf/sf]